Review Dji Ronin – S

Review Dji Ronin – S

Hellowark – Dji Ronin – S produk gimbal yang di desain khusus untuk dslr dan mirrorless. Kegiatan fotografi atau pengambilan gambar merupakan job atau profesi yang cukup di minati oleh banyak orang. Dengan bermodalkan smartphone dengan fitur kamera canggih yang cukup mendukung untuk aktivitas pengambilan gambar. Jika dibandingkan dengan smartphone, para fotografer professional lebih menggunakan kamera unggulan yang lebih cocok untuk kegiatan fotografi seperti DSLR dan mirrorless. Untuk menjaga kualitas dari hasil jepretan lebih baik, kebanyakan fotografer DSLR atau mirrorless menggunakan alat bantuan seperti handheld stabilizer atau gimbal. Tentunya hasil yang dari jepretan akan semakin bagus dan lebih berkesan. Beberapa jenis gimbal di desain khusus untuk memaksimalkan fitur kamera pada smartphone seperti produk Dji Osmo Mobile 5. Dan juga beberapa diantaranya di rancang khusus untuk meng optimalkan hasil jepretan DSLR atau mirrorless. Teknologi gimbal semakin berkembang seiring berjalanya waktu serta kebutuhan manusia di bidang fotografi.

Gimbal DSLR dan Mirrorless Dji Ronin – S

Sebelum merilis produk baru yaitu Dji Osmo Mobile 5, pihak Dji yang merupakan perusahaan China telah lebih dahulu menghadirkan produk Handheld stabilizer yang di khususkan untuk DSLR dan Mirrorless, salah satunya adalah Dji Ronin – S Gimbal. Dengan kemampuan dan fitur canggih yang mumpuni, gimbal ini mendapat perhatian publik sejak pertama di rilis. Dji Ronin – S Gimbal menyuguhkan fitur terbaik di antara banyak jenis camera stabilizer, produk ini sangat cocok untuk berbagai merek kamera baik itu jenis DSLR maupun Mirrorless. Dilengkapi fitur 3 – Axis motorized sehingga bisa menopang berat hingga 3,6 kg, serta bentuk bodi yang minimalis, kecil dan ringan, serta kapsitas baterai yang bisa tahan hingga 12 jam, membuatnya menjadi gimbal pilihan para professional fotografer. Fitur apa sajakah yang di hadirkan oleh Dji Ronin – S ?

Berikut ini fitur unggulan dari Dji Ronin – S

1. Smooth track

Dengan fitur smooth track anda bisa menyesuaikan gaya dalam proses pengambilan gambar. Terdapat dua respon yang bisa anda simpan dan lihat lagi hanya dengan satu kali klik saja. Dengan mobilitas kamera yang lebih halus serta sensor yang merespon dengan cepat di berbagai keadaan.

2. Versality

Cocok dan kompatibel untuk RC buggy dalam hal mengambil gambar dari sudut pandang rendah. Adanya fitur Dji Focus Comand Unit bisa di aplikasikan ke accessory dock, yang akan lebih memudahkan untuk membuat pengguna mengatur fokus lebih mudah saat menggunakan gimbal.

3. Modular Desain yang mumpuni

Gimbal Dji Ronin – S di desain dengan modular system, yang cocok untuk dihubungkan menggunakan kabel ataupun nirkabel, seperti pada Master Force dan Master Wheel.

4. Multitasker

Piranti pendukung yang dirancang untuk melengkapi gimbal Dji Ronin – S seperti, mikrofon, LED indicator, dan pemancar nirkabel. Ditambah lagi Master Force yang memiliki dukungan penuh untuk control intuitif dan untuk gerakan gimbal pada jarak jauh, tentunya sangat memudahkan untuk kegiatan fotografi anda.

5. Offset Roll Motor Terbaik

Dji Ronin – S di desain dengan Roll motoric yang dirancang untuk pergerakan kamera lebih optimal, lebih stabil dan mengurangi dampak getaran yang dihasilkan dari faktor – faktor tertentu, serta meminimalisir goyangan di kamera saat mengganti ke mode underslug dan sebaliknya.

Dan itulah ulasan mengenai review Dji Ronin – S. Berbeda jenis dari Dji Osmo Mobile 5 yang merupakan produk gimbal yang di desain khusus untuk Smartphone, tapi memiliki fungsi yang sama yaitu memaksimalkan hasil pengambilan gambar.